Kota Padang Miliki Tugu APEKSI

PADANG – Ketua Dewan Pengurus Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI), sekaligus Wali Kota Bogor, Bima Arya bersama Wali Kota Padang, Hendri Septa, meresmikan Tugu APEKSI sebagai peringatan pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XV Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) tahun 2022, yang diselenggarakan di Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat, 7-10 Agustus 2022.

Tugu APEKSI yang terletak di Halaman Komplek Balai Kota Padang, diresmikan Senin (8/8/2022) malam.

Wali Kota Padang dalam sambutannya menyampaikan bahwa Tugu APEKSI tersebut di buat selama tiga bulan dan dipersiapkan untuk diresmikan dalam rangkaian Rakernas XV APEKSI 2022.
Tugu yang menelan anggaran Rp. 1,5 miliar tersebut terdapat papan penunjuk arah, beserta jarak dari Kota Padang, dalam kilometer, yang berjumlah 98 buah. Hal tersebut sesuai dengan anggota APEKSI yang berjumlah 98 Pemerintah Kota (Pemkot).

Selain ada papan penunjuk arah juga terdapat daftar nama Wali Kota yang mengikuti Rakernas XV APEKSI tahun 2022.

Ketua Dewan Pengurus APEKSI, Bima Arya menyampaikan bahwa apa yang telah diupayakan oleh Pemerintah Kota Padang merupakan apresiasi kepada perjuangan seluruh Wali Kota anggota APEKSI dalam bersama-sama bersinergi membangun daerahnya dan berkolabirasi, memberikan kontribusi positif kepada Pemerintah Pusat.

“Sejarah bukan untuk dikultuskan, tapi melalui Tugu APEKSI ini perjuangan teman-teman Wali Kota dalam upaya membangun daerah dan kontribusi kepada pusat akan dicatat di Tugu APEKSI Kota Padang,” pungkas ketua Dewan Pengurus APEKSI.

Pj. Sekretaris Daerah KotanTegal dr. Sri Primawati Indraswari bersama Asisten I, Dyah Kemala Sintha, Inspektur Kota Tegal yang mewakili Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono, bersama-sama mengucapkan selamat atas peresmian Tugu APKESI.

“Selamat atas peresmian Tugu APEKSI di Kota Padang,” ungkap Prima.(*)

Berita Lainnya

Walkot Minta Doa Untuk Kota Tegal
Berita 22 Apr, 2023

Walkot Minta Doa Untuk Kota Tegal

TEGAL - Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono mengajak kepada segenap warga Kota Tegal untuk bersama-sama mendo'akan agar Kota…

Tak Kasih Kendor, Pemkot Pantau Protokol Kesehatan Dengan Bersepeda
Berita 16 Aug, 2020

Tak Kasih Kendor, Pemkot Pantau Protokol Kesehatan Dengan Bersepeda

Protokol Kesehatan bagi pengguna jalan saat berkumpul atau berolahraga pada minggu pagi mendapat perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal, Wakil Wali…

Pengusaha Wajib Susun Struktur dan Skala Upah
Berita 15 Nov, 2017

Pengusaha Wajib Susun Struktur dan Skala Upah

TEGAL-Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnakerin) Kota Tegal gelar workshop penyusunan struktur dan skala upah, Rabu (15/11) di Pesona Hotel,…

Giliran Wartawan Divaksin Covid-19
Berita 26 Feb, 2021

Giliran Wartawan Divaksin Covid-19

TEGAL – Sejumlah awak media yang biasa bertugas di wilayah Kota Tegal mengikuti vaksinasi Covid-19 tahap kedua dosis pertama di…

Kader PKK di Kota Tegal Belajar Mengolah Makanan Berbahan Ikan
Berita 11 Apr, 2018

Kader PKK di Kota Tegal Belajar Mengolah Makanan Berbahan Ikan

TEGAL-Dinas Kelautan Perikanan Pertanian dan Pangan Kota Tegal menggelar pelatihan pengolahan perikanan membuat variasi makanan ikan untuk keluarga, Rabu (11/4)…

Keluarga Besar Lanal Tegal Diberi Pembinaan Mental
Berita 11 Dec, 2017

Keluarga Besar Lanal Tegal Diberi Pembinaan Mental

TEGAL-Dalam rangka memeperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Pangkalan TNI Angkatan Laut gelar Pembinaan Mental dan Rohani Keluarga Besar Lanal Tegal,…

Most from this category