TMMD Tahap III th 2021 Kota Tegal Selesaikan Saluran Sepanjang 108 Meter

TEGAL – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III tahun 2021 di Kota Tegal telah menyelesaikan pembangunan saluran air sepanjang 108 meter menggunakan u-ditch ukuran panjang 1,10 meter, lebar 0,30 meter dan tinggi 0,50 meter, pemasangan paving sepanjang 148,6 meter dengan lebar. 1,5 meter dan pemasangan paving ukuran panjang 239,6 meter dengan lebar 2,5 meter, yang berlokasi di Kelurahan Tegal Sari, Kecamatan Tegal Barat.

Dalam acara Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap III tahun 2021 yang berlangsung di Ruang Adipura, Kamis (14/10/2021), Komandan Kodim 0712 Letkol Infanteri Charlie Clay L. Sondakh, menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran pelaksanaan TMMD Sengkuyung Tahap III tahun 2021.

“Saya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah berperan membantu kelancaran pelaksanaan TMMD ini, TNI tidak bisa bekerja sendiri tanpa bantuan dari semua pihak,” ujar Dandim 0712.

Hadir dalam giat penutupan, Inspektur Kota Tegal, Imam Badarudin mewakili Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono menerima serah terima pekerjaan didampingi beberapa OPD terkait di Llingkungan Pemerintah Kota Tegal.

TMMD Sengkuyung Tahap III tahun 2021 ini menggunakan total anggaran Rp. 455.800.500, yang terdiri dari APBD I Prov Jawa Tengah Rp. 248.125.000 dan APBD II Kota Tegal Rp. 207.675.500.

TMMD dilaksanakan selama 30 hari mulai 15 September 2021 – 14 Oktober 2021.

Letkol Infanteri Charlie Clay L. Sondakh dalam sambutannya berharap mudah-mudahan apa yang telah dilaksanakan di TMMD Sengkuyung Tahap III, tahun 2021 bisa bermanfaat dan bisa digunakan dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat.

“Mudah-mudahan apa yang telah dilaksanakan di TMMD Sengkuyung Tahap III tahun 2021 ini, bisa bermanfaat dan bisa digunakan dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat,” pungkas Dandim 0712/Tegal. (*)

Berita Lainnya

Walikota : Karyawan Harus Loyal Terhadap Pimpinan
Lokal 20 Nov, 2019

Walikota : Karyawan Harus Loyal Terhadap Pimpinan

TEGAL – Walikota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, S.E., M.M., meminta seluruh karyawan Perusahaan Daerah Air Minum  (PDAM) harus loyal…

Seminar Nasional Bersama Balai Bahasa Jateng, HISKI dan UPS Tegal
Berita 06 Feb, 2017

Seminar Nasional Bersama Balai Bahasa Jateng, HISKI dan UPS Tegal

TEGAL – Seminar Nasional yang diselenggarakan Balai Bahasa Jawa Tegah dan bekerja sama dengan Himpunan Sarjana Kesusastraan Indonesia (HISKI), Fakultas…

Aji Fadil H, Dilantik Ketua PC PMII Tegal Periode 2019-2020
Berita 22 Jul, 2019

Aji Fadil H, Dilantik Ketua PC PMII Tegal Periode 2019-2020

Aji Fadil Hidayatullah resmi menjadi Ketua Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Tegal periode 2019-2020. Aji resmi dilantik oleh…

Kota Tegal Raih Peringkat 2 Anugerah Iptek Budhipraja 2019.
Berita 27 Aug, 2019

Kota Tegal Raih Peringkat 2 Anugerah Iptek Budhipraja 2019.

Denpasar - Atas keberhasilannya menerapkan berbagai inovasi teknologi di bidang layanan masyarakat, Kemenristekdikti melalui Ditjen Penguatan Inovasi menganugerahkan penghargaan berupa…

UPS Tegal Divisitasi BAN PT Via Teleconference
Berita 13 Jul, 2020

UPS Tegal Divisitasi BAN PT Via Teleconference

Program Studi Budidaya Perairan Fakultas Peikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Pancasakti Tegal divisitasi Tim Assesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi…

Zona Hijau, Semua Kegiatan Usaha Dibuka Kembali
Berita 11 May, 2020

Zona Hijau, Semua Kegiatan Usaha Dibuka Kembali

Pemerintah Kota Tegal dan pengusaha sepakat untuk membuka kembali kegiatan usaha pada 15 Mei 2020 mendatang. Menurut Walikota Tegal Dedy…

Most from this category