Gelar Dragrace, Dedy Yon Harapkan Perekonomian Menggeliat.

TEGAL- Di era new normal ini, gelaran event Gadhuro Drag Bike 201 Meter Round 2 diharapkan mampu menggeliatkan perekonomian Kota Tegal. Hal itu seperti yang diungkap kan Wali Kota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, SE. MM saat membuka Gelaran Gadhuro Drag Bike 201 M di Sirkuit Non Permanen Jalan Lingkar Utara (Jalingkut) Kota Tegal. Sabtu. (15/8).

Dalam sambutan pembukaanya, Walikota Dedy Yon berharap hadir nya event balap Gadhuro Drag Bike 201 M di Sirkuit Non Permanen Jalingkut dapat meningkatkan perekonomian Kota Tegal. Dengan banyak nya pembalap beserta tim yang hadir di Kota Tegal diharapkan dapat memacu geliat perekonomian. “Para pedagang, UMKM maupun penginapan di Kota Tegal diharapkan juga mendapatkan keuntungan dari adanya event tersebut,” ucap walikota yang dikenal penyuka motor 2 tak tersebut. Tidak ketinggalan Wakil Walikota Tegal Muhamad Jumadi ST.MM yang turut hadir menyaksikan panasnya lomba juga menyampaikan pesan kepada para penonton maupun peserta agar dapat mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19. Baginya tidak masalah Kota Tegal menyelenggarakan event di era New Normal. “Silahkan orang luar Kota datang ke Kota Tegal asal protokol kesehatan tetap dijaga, karena bagaimana pun yang penting”gas dan rem” tetap seimbang antara pemulihan ekonomi dan kesehatan,”terangnya.
Selain diramaikan oleh para pebalap dari luar Kota Tegal, event persembahan Gadhuro Sport Club ini menjadi ruang bagi pebalap lokal untuk unjuk kekuatan.

Beberapa kelas seperti kelas sport 2 T STD 155cc Pemula Lokal Tegal, Kelas Satria FU Porting Pemula Keresidenan Pekalongan dan Kelas Sport STD 155cc Pemula Lokal Dulongmas (Kedu Pekalongan Banyumas) menjadi ajang bagi pebalap lokal Tegal dan sekitarnya untuk tampil. Tercatat 750 Starter dari berbagai Tim di seluruh Indonesia ambil bagian dalam kejuaraan tersebut. Tim Arsip Racing Team (ART) dari Kota Tegal juga ambil bagian dalam gelaran adu cepat tersebut.

Berita Lainnya

Pelarungan dan Tabur Bunga Hari Pahlawan.
Berita 10 Nov, 2019

Pelarungan dan Tabur Bunga Hari Pahlawan.

Tegal- Upacara Pelarungan dan Tabur Bunga Hari Pahlawan berlangsung di Dermaga Pelindo III Kota Tegal. Minggu (10/11) pagi. Upacara yang…

Ulama Umaro Serukan Kesejukan Ditengah Panasnya Suhu Politik
Berita 27 Nov, 2018

Ulama Umaro Serukan Kesejukan Ditengah Panasnya Suhu Politik

Ditengah memanasnya suhu politik menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019, ulama dan umaro diharapkan bisa memberi kesejukan…

Dukcapil Goes to Campus
Berita 25 Mar, 2019

Dukcapil Goes to Campus

TEGAL-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tegal jemput bola perekaman KTP-el melalui program Dukcapil Goes to Campus, Senin (25/3/2019)…

Walikota Apresiasi Bantuan Dari Masyarakat Terkait Penanganan Covid 19
Berita 14 May, 2020

Walikota Apresiasi Bantuan Dari Masyarakat Terkait Penanganan Covid 19

Tegal – Aksi peduli covid-19 dengan pemberian APD bagi tim medis dan tebar paket sembako kembali di lakukan di Kota…

Hari Pahlawan, Forkompimda Do’akan Para Pahlawan
Berita 10 Nov, 2020

Hari Pahlawan, Forkompimda Do’akan Para Pahlawan

TEGAL – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kota Tegal berdo’a untuk arwah para Pahlawan Bangsa. Hal tersebut dilaksanakan saat Upacara…

Wali Kota Tegal, Masuk 10 Besar Calon Penerima Anugerah Kebudayaan PWI Pusat
Berita 11 Jan, 2021

Wali Kota Tegal, Masuk 10 Besar Calon Penerima Anugerah Kebudayaan PWI Pusat

TEGAL - Wali Kota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, S.E., M.M., masuk dalam 10 besar Calon Penerima Anugerah Kebudayaan dari…

Most from this category