KOTA TEGAL – Penjabat (Pj.) Wali Kota Tegal bersama Pj. Sekretaris Daerah Kota Tegal menggelar Rapat Persiapan Pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tegal di Ruang Rapat Lantai 1 Sekretariat Daerah Kota Tegal, Rabu (5/2) pagi.

Pj. Sekda Kota Tegal, Sartono Eko Saputro menyampaikan rangkaian persiapan pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tegal, baik saat pelaksanaan pelantikan maupun pasca pelantikan.

Sementara itu, Pj. Wali Kota Tegal dalam kesempatannya juga memperhatikan akomodasi dan transportasi guna kelancaran pelantikan.

“Saya minta untuk terus memantau perkembangan tanggal pasti pelantikan kepala daerah. Kita juga harus mempersiapkan bila mana usai pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota diperlukan dokumentasi dengan keluarga,” ujar Agus Dwi.

Agus juga mengimbau kepada OPD agar mempersiapkan bila mana setelah pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota kembali langsung ke Kota Tegal.

“Saat ini belum ada informasi apakah usai pelantikan akan kembali ke tempat masing-masing atau akan menuju Akmil Magelang. Jadi untuk memantau perkembangan,” tambah Agus.

Selain itu, rencana akan disediakan panggung penyambutan usai pelantikan yang dimeriahkan bazar UMKM dan berbagai macam pentas kesenian.(*)