TEGAL – Terlihat berapa alat berat sedang melakukan pengerukan dan truk pengangkut belalu lalang di sekitar kolam dermaga Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tegalsari. Pengerukan kolam dermaga di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tegalsari sudah dilakukan sejak tanggal 18 Juli 2017. Pengerukan tersebut dilakukan dikarenakan adanya pendakalan kolam dermaga.
Kepala Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tegalsari Kota Tegal Agus Budiono mengatakan bahwa proses pengerukan dilakukan selama 30 hari. ‘’Pengerukan sudah dimulai sejak Selasa (18/7), dan diperkirakan akan selesai tiga minggu kedepan,’’ paparnya.
Pengerukan tersebut bersumber pada Dana Alokasi Khusus (DAK) Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Tengah.
Menurut Agus, kegiatan pengerukan difokuskan pada dermaga perbekalan. Karena fungsi dermaga perbekalan merupakan tempat untuk menyiapkan perbekalan kapal yang akan melaut. Luas dermaga perbekalan kurang lebih 2 hektar. Selain itu, pengerukan akan difokuskan pada dermaga perbekalan yang sudah terjadi pendakalan.
Agus menambahkan, kondisi kedalaman kolam dermaga perbekalan hanya 1 meter sehingga akan dilakukan pengerukan kolam dermaga perbekalan sedalam 2 meter. ‘’Kita akan keruk sedalam 2 meter sehingga kedalaman dermaga menjadi 3 meter, jadi ketika kapal sudah melakukan perbekalan masih ada rongga untuk kapal bisa keluar dermaga,’’ paparnya. Jum’at (21/7).
Dengan pengerukan tersebut diharapkan dapat memberikan kenyamanan terhadap keluar masuknya kapal. Sehingga kapal yang sudah melakukan pembongkaran di TPI dapat merapat ke dermaga perbekalan untuk menyiapkan perbekalan melaut.
Adapun kegiatan lain selain pengerukan dermaga yaitu perbaikan revetment, talud dan fender, perbaikan drainase. ‘’Kegiatan ini perlu kita sinkronkan dalam rangka mengatasi abarasi yang terjadi di sungai Sibelis Kota Tegal,’’ tandasnya. (S.Mu’min/wartabahari.com)