Jelang Imlek, Kue Keranjang Khas Tegal Banyak Pesanan

TEGAL-Kue keranjang atau dodol ranjang merupakan kue khas yang selalu disajkan pada saat perayaan imlek. Kue yang berbahan baku tepung ketan ini, sudah identik dengan perayaan imlek, yang tahun ini jatuh pada 16 Februari mendatang.

Salah satu pemilik usaha kue keranjang, Mindayani Wirjono mengaku banyak pesanan untuk dikirim ke luar kota sejak beberapa pekan lalu. Dia mengatakan membuat kue keranjang rutin dilakukan setiap tahun menjelang imlek.

“Buat kue keranjang ini hanya musiman, kalau mau Imlek saja”, kata Mindayani, saat ditemui di tempat usahanya di Jalan Blimbing No 84 Kelurahan Pekauman, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Senin (5/2) siang.

Untuk memenuhi permintaan konsumen, Mindayani dibantu 8 orang karyawan tetap dan belasan tenaga tambahan yang hanya bekerja saat menjelang imlek saja. Mereka bekerja dengan kompak, mulai dari menyiapkan adonan, memasukkan adonan ke dalam cetakan hingga memasukan kedalam kardus untuk siap dipasarkan.

“Pembeli tidak hanya dari Tegal dan sekitanya saja, tetapi ada juga dari Soloserta dari luar kota lainnya yang langsung datang ke rumah”, ungkap Mindayani.

Untuk perayaan Imlek tahun ini, diakui Mindayani lebih banyak permintaannya dibanding tahun kemarin. Meski tahun ini ada kenaikan harha bahan baku, khususnya tepung ketan yang semula harga Rp 13.500 menjadi Rp 15.000/kg.

Ia pun tidak menaikkan harga jual kue keranjangnya yakni Rp 18.000 untuk satu kotak atau empat biji kue keranjang.  Selain rasa original, ada pula varian rasa lainnya, seperti rasa cokelat, pandan dan strawberry.

“Sekian banyak varian rasa, rasa original yang paling banyak dipesan”, imbuh Mindayani.

Mindayani menceritakan, filosofi kue keranjang yang rasanya manis dan lengket agar ditahun baru semakin lengket atau erat dan manis bahagia. Biasanya, kue keranjang akan ditumpuk dan ditata menjulang tinggi yang diartikan agar rejekinya semakin meninggi atau bertambah.  (Sa. Amin/wartabahari.com)

Berita Lainnya

Empat Bayi Beruntung, Dapatkan Kado Istimewa dari Walikota
Berita 13 Apr, 2017

Empat Bayi Beruntung, Dapatkan Kado Istimewa dari Walikota

TEGAL- Walikota Tegal KMT Hj. Siti Masitha Soeparno memberikan penghargaan istimewa bagi empat bayi yang lahir di RSUD Kardinah bertepatan…

Ahmad Tofik Dapat Hadiah XPander
Berita 15 Jun, 2023

Ahmad Tofik Dapat Hadiah XPander

TEGAL - Ahmad Tofik warga Desa Pagedangan Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal, memenangi Undian Tabungan Bima, Bank Jateng Cabang Koordinator Tegal…

Calhaj Kota Tegal Ikuti Posbindu
Berita 10 Jul, 2017

Calhaj Kota Tegal Ikuti Posbindu

TEGAL- Calon jamaah haji Kota Tegal mengikuti pos pembinaan terpadu (Posbindu) yang digelar Dinas Kesehatan Kota Tegal di KBIH Al…

Lewat Film Turah, Slamet Ambari dan Ubaidillah Raih Penghargaan Duet Terbaik POPCON Award 2018
Berita 22 Sep, 2018

Lewat Film Turah, Slamet Ambari dan Ubaidillah Raih Penghargaan Duet Terbaik POPCON Award 2018

TEGAL- Film Turah lagi-lagi menorehkan prestasinya diajang film nasional dan internasional. Kali ini Film Turah melalui Ubaidillah dan Slamet Ambari…

Persoalan Ijazah Lusiana Sudah Selesai
Berita 17 Jul, 2019

Persoalan Ijazah Lusiana Sudah Selesai

TEGAL-Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Tegal telah menyelesaikan persoalan ijazah Lusiana yang dikabarkan ditahan. Kepala Bidang Pendidikan Dasar Disdikbud…

Walikot Serahkan Bantuan Mobil Operasional Ke Pengadilan Agama Kota Tegal
Berita 30 Dec, 2019

Walikot Serahkan Bantuan Mobil Operasional Ke Pengadilan Agama Kota Tegal

Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono didampingi Pj. Sekda Kota Tegal Imam Badarudin menyerahkan bantuan 1 Unit Operasional kepada Pengadilan…

Most from this category