Satpol PP Kembali Razia Kost

TEGAL-Satuan Polisi (Satpol) Pamong Praja Kota Tegal kembali merazia sejumlah rumah kost. Razia kali ini menyasar rumah kost di Jalan Citarum, Jalan Nakula dan Jalan Halmahera Kota Tegal, Rabu (8/11) pagi.

Dari razia kali ini, Satpol PP berhasil mengamankan sejumlah pasangan yang tidak bisa menunjukan bukti sah sebagai suami istri.

Kepala Satpol PP Joko Sukur Badarudin mengatakan razia kost ini merupakan kegiatan rutin yang digelar untuk menciptakan ketertiban. Razia ini juga sebagai  penegakan Peraturan Daerah.

Sesuai Perda, rumah kos yang memiliki lebih dari sepuluh kamar dikenakan pajak. “Kita periksa ijin rumah kost, apakah kost itu sudah memiliki ijin atau belum atau ijinnya sudah kadaluarsa”, kata Joko.

Kalau rumah kost tersebut tidak meliliki ijin, kata Joko, maka akan diberikan surat rekomendasi untuk segera mengurus ijin, begitu juga yang kadaluarsa. Disamping penegakan Perda, penghuni kost juga didata, apakah ditemukan pasangan sah atau tidak.

“Bila ditemukan pasangan tidak sah, kita lakukan pembinaan. Bila masih diusia pelajar akan dipanggil orang tuanya. Bila masih sekolah kita panggil kepala sekolah”, imbuh Joko.

Selain menjaga Ketertiban umum, giat ini juga meminimalisir penyakit masyarakat yang semakin merebak. “Ini juga antisiapsi obat-obat terlarang sebab tempat kost berpotensi jadi tempat peredaran obat tersebut”, pungkas Joko.

Sementara itu, setelah dibawa ke kantor Satpol PP, mereka yang terjaring kemudian didata. Mereka juga diminta membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatannya

(Sa. Amin/wartabahari.com)

Berita Lainnya

Usai Cuti Lebaran, Pemkot Tegal Laksanakan Apel
Berita 10 Jun, 2019

Usai Cuti Lebaran, Pemkot Tegal Laksanakan Apel

Tegal - Apel bersama ASN di lingkungan Pemerintah Kota Tegal di laksanakan usai cuti bersama Hari Raya Idul Fitri Senin (10/6/2019) di…

DPC GMNI Tegal Periode 2018-2020 Dilantik
Berita 14 Nov, 2018

DPC GMNI Tegal Periode 2018-2020 Dilantik

TEGAL-Dewan Pengurus Cabang Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia ( GMNI)  Tegal periode 2018-2020 dilantik, Rabu (12/11) di gedung Adipura, Komplek Balai…

Distribusi Gas Elpiji 3 Kg di Kota Tegal Stabil
Berita 11 Sep, 2017

Distribusi Gas Elpiji 3 Kg di Kota Tegal Stabil

TEGAL-Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kota Tegal Herlien Tedjo Oetami melalui Kepala Seksi (Kasi) Perdagangan Suliyanta mengatakan…

Wali Kota Melayat di Rumah Alm. Rahmat Rahardjo
Berita 15 Aug, 2022

Wali Kota Melayat di Rumah Alm. Rahmat Rahardjo

TEGAL - Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono melayat ke rumah Almarhum Rahmat Rahardjo, Anggota DPRD Kota Tegal yang…

PLN Salurkan Air Bersih, Soliha: Bantuan Air Meringankan Beban
Berita 18 Sep, 2017

PLN Salurkan Air Bersih, Soliha: Bantuan Air Meringankan Beban

TEGAL-PT. PLN (Persero) Area Tegal menyalurkan bantuan air bersih kepada warga. Pagi itu, Senin (18/9) puluhan ibu berbondong-bondong membawa dirigen…

Balai Bahasa Jateng Adakan Gerakan Literasi di Kota Tegal
Berita 28 Aug, 2019

Balai Bahasa Jateng Adakan Gerakan Literasi di Kota Tegal

Tegal – Gerakan Literasi Nasional dalam bentuk Bimbingan Teknis Penulisan Esai dan Cerita Bermuatan Lokal digelar oleh Balai Bahasa Jawa…

Most from this category