TEGAL- Badan Urusan Logistik (Bulog) Divisi Regional (Divre) VI Pekalongan Jawa Tengah menggelar operasi pasar sejumlah barang kebutuhan pokok masyarakat di pelataran Pasar Pagi Jalan Ahmad Yani Kota Tegal, Rabu (17/05/2017).
Menurut Kepala Sub Divre VI Pekalongan, Muhson mengatakan langkah ini untuk menekan harga sembako yang kerap mengalami peningkatan jelang bulan suci Ramadhan. Pihaknya juga melaksanakan Gerakan stabilisasi pangan (GSP). Program GSP dilakukan menjelang Ramadan untuk menstabilkan harga bahan-bahan pokok.
“Menjelang Ramadhan, sejumlah harga barang kebutuhan pokok biasanya mengalami kenaikan,” ungkap Muhson
Muhson menambahkan pada GSP, Bulog melakukan penjualan komoditi pangan ke masyarakat dengan harga di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET). Komoditi yang dijual yakni, beras dengan harga Rp.9.500,- per kilogram, gula pasir Rp.12.000,-, minyak Rp. 11.000,-, daging sapi Rp. 80.000,- dan bawang merah Rp. 20.000,-.
“Harapannya masyarakat bisa memenuhi kebutuhannya dengan harga terjangkau,” imbuhnya
Selain menyasar ke pasar-pasar tradisional di wilayah kerjanya. Pihaknya juga menjual melalui Rumah Pangan Kita (RPK). Sedikitnya ada 10 RPK yang sudah ada dan akan digelar mulai tanggal 17 hingga 25 Mei 2017 mendatang .
Pantauan wartabahari.com warga masyarakat tampak antusias membeli barang dengan harga yang ditawarkan jauh lebih murah bila dibandingkan harga dipasaran. (Sa. Amin)