TEGAL-Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DPPKBP2PA) menggelar lomba paduan suara dalam rangka Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-24 sekaligus memperingati HUT Kota Tegal ke-437, Kamis (20/4) di lantai II gedung Setda Kota Tegal.

Dalam lomba tersebut diikuti 4 sekolah yang telah lolos seleksi ditingkat Kecamatan. Keempat sekolah tersebut yaitu SMP 19 Kota Tegal, SMP 15 Kota Tegal, SMAN 2 Kota Tegal dan SMAN 5 Kota Tegal.

Kepala DPPKBP3A Kota Tegal M. Hafidz melalui Kabid Pengendalian Penduduk Wiharto mengatakan setiap regu paduan suara menampilkan dua buah lagu. Lagu wajib yaitu generasi muda berencana dan lagu piihan bebas.

“Lagu pilihan bebas namun lagu yang dibawakan bertemakan remaja, pengendalian perkawinan dini, narkoba, psikotropika dan zat adiktif”, ungkap Wiharto

Setiap juara, lanjut Wiharto, akan mendapatkan piagam dan uang pembinaan serta juara I akan dikirim ke tingkat Provinsi Jawa Tengah mewakili Kota Tegal.

Sebagai pemenang lomba paduan suara diraih oleh SMP 15 Kota Tegal dengan perolehan nilai sebanyaj 1584. Lalu SMA N 2 Kota Tegal dengan nilai 1562 meraih juara II dan  SMA N 5 Kota Tegal dengan nilai 1545 meraih Juara III. (Sa. Amin)