Wali Kota Minta Semua Pihak Jamin Kebutuhan Lebaran

TEGAL – Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono meminta agar adanya kerjasama dari Bulog, Pertamina, PLN serta semua pihak yang terkait untuk dapat menjaga ketersediaan bahan pokok, BBM, serta pasokan listrik selama Hari Raya Idulfitri 1444 H/2023 M.

Hal tersebut mengemuka saat Rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kota Tegal menyambut Hari Raya Idulfitri tahun 2023 / 1444 Hijriyah berlangung di Ruang Adipura Balai Kota Tegal, Kamis (6/4) siang.

‘’Jangan sampai di tengah suka cita perayaan hari raya terjadi kelangkaan di tengah masyarakat. Selain ketersediaan kebutuhan pokok, tentunya aspek keamanan juga harus kita perhatikan, baik keamanan di rumah, di tempat umum, maupun di jalan raya harus selalu kita jaga. bertambahnya jumlah manusia di Kota Tegal selama masa mudik lebaran ini tentunya bisa menjadi pemicu munculnya gangguan keamanan, seperti pencurian, perampokan maupun lakalantas,’’ tambah Dedy.

Dalam sambutan arahan saat Rakor tersebut, Dedy menyampaikan bahwa lebaran tentunya identik dengan mudik. seperti pada tahun-tahun sebelumnya, Kota Tegal akan menyambut kedatangan ribuan perantau yang akan pulang kampung dan merayakan lebaran bersama keluarga yang ada di Kota Tegal.

‘’Hal ini tentunya baik bagi pertumbuhan ekonomi Kota Tegal. Hotel, tempat makan, tempat wisata dan oleh-oleh akan penuh pengunjung. Namun di sisi lain kita juga bisa menjaga ketersediaan kebutuhan pokok bagi masyarakat Kota Tegal dan juga para pemudik yang akan mengunjungi Kota Tegal,’’ ujar Dedy Yon.

Terkait keamanan dan perlindungan di masyarakat Kota Tegal, Wali Kota Tegal berharap unsur keamaanan mulai dari Polsek, Danramil, hingga tingkat Polres bisa bersama-sama menjaga keamanan di wilayah kerjanya masing-masing dari tingkat RT/RW sampai kecamatan dan kota.

‘’Saya tekankan pula bahwa peran masyarakat dalam menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan selama perayaan idulfitri ini tidak kalah penting karena adanya konflik itu sendiri biasanya bermula dari masyarakat itu sendiri. Dalam kesempatan ini saya ingin meminta kerja sama dari camat, lurah, serta tokoh-tokoh agama di Kota Tegal untuk bisa mengingatkan dan menghimbau masyarakat untuk bisa bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing-masing,’’ tambah Dedy.

Wali Kota juga mengingatkan agar masyarakat untuk dapat bijak berbelanja dan bijak dalam menggunakan sumberdaya, hal tersebut untuk menjamin ketersediaan kebutuhan-kebutuhan pokok selama hari raya idulfitri.(*)

Berita Lainnya

Petugas Parkir Resmi Memakai Rompi Dishub dan Kartu Anggota
Berita 31 Jul, 2017

Petugas Parkir Resmi Memakai Rompi Dishub dan Kartu Anggota

TEGAL - Bagi anda pemakai kendraan bermotor baik beroda empat (mobil) atau beroda dua (motor) pasti tidak luput dengan namanya…

Presiden Instruksikan Kepala Daerah Agar Memantau Harga
Berita 19 Jan, 2023

Presiden Instruksikan Kepala Daerah Agar Memantau Harga

BOGOR - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menginstruksikan kepada Kepala Daerah agar memantau harga barang dan jasa yang ada di…

Ratusan Tenaga Kesehatan Ramaikan Jalan Sehat HKN
Berita 18 Nov, 2018

Ratusan Tenaga Kesehatan Ramaikan Jalan Sehat HKN

Sebagai puncak rangkaian peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) kota Tegal ke -54, Pemerintah Kota Tegal melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) dan…

Tiga Orang Ini yang Pertama Kali Punya Pecahan Rp. 75 Ribu di Tegal
Berita 17 Aug, 2020

Tiga Orang Ini yang Pertama Kali Punya Pecahan Rp. 75 Ribu di Tegal

TEGAL – Walikota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, S.E., M.M., Wakil Wali Kota Tegal, Muhamad Jumadi, S.T., M.M., dan Ketua…

Hari Pertama New Normal, Kota Tegal Dapat Kunjungan Pangdam IV/Diponegoro.
Berita 30 May, 2020

Hari Pertama New Normal, Kota Tegal Dapat Kunjungan Pangdam IV/Diponegoro.

TEGAL – Hari pertama pelaksanaan New Normal Kota Tegal yang dihrapkan jadi percontohan Nasional langsung mendapat kunjungan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Mochamad…

BI Tegal Tabur Bunga Di TMP Pura Kusuma Negara
Berita 15 Aug, 2017

BI Tegal Tabur Bunga Di TMP Pura Kusuma Negara

TEGAL-Bank Indonesia Kantor Perwakilan Tegal melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Pura Kusuma Negara, Selasa (15/8/17). Tabur bunga tersebut…

Most from this category