FANTRI Miliki Ketua dan Pengurus Baru
Tegal – Pengurus baru Forum Anak Tegal Bahari (FANTRI) masa khidmat 2020-2022 dikukuhkan. Pengukuhan tersebut dilaksanakan usai bersih-bersih pantai di Bumi Perkemahan Kota Tegal. Rabu (1/1) pagi.
Rizki Setiawan selaku Ketua FANTRI masa khidmat 2020- 2022 menyampikan harapan kedepan untuk semua pengurus FANTRI agar saling mempererat persaudaraan.
“Semoga FANTRI kedepan lebih maju, semua pengurus mampu bekerjasama agar tercapai tujuan bersama,” ujar Rizki yang duduk di kelas X SMK 2 Tegal.
Sedangkan Sugeng Suwaryo selaku
Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Tegal berpendapat bahwa melalui FANTRI
anak bisa berkembang dari fisik, mental dan memperoleh perlindungan dan mampu menjawab tantangan zaman.
“Anak-anak diharapkan mampu mengembangkan potensi kreatifitasnya. Semua itu agar anak
mampu berpartisipasi dengan lingkungan dan dalam pembangunan sesuai usia,” ujar Sugeng.
Sugeng menambahkan bahwa FANTRI adalah forum atau wadah bagi anak di Kota Tegal yang menyampaikan partisipasi anak.
Dalam giat tersebut hadir Ketua Tim Penggerak PKK dr. Roro Kusnabilla Erfa Dedy Yon dan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kota Tegal Dyah Probondari.