Dua Atlet Gulat Kota Tegal Raih Dua Medali Perak dalam Kejurda U23
Atlet Gulat Kota Tegal berhasil meraih dua medali perak dalam Kejurda U23 Piala Gubernur Jawa Tengah di Candi Gedong Songo Semarang pada tanggal 4-6 Oktober 2019. Medali Perak tersebut disumbangkan oleh Wahyu Jati Pramono Kategori Gaya Grego Kelas 130 Kg dan Moh. Adi Rosadi Kategori Gaya Grego Kelas 97 Kg.
Pengurus Gulat Kota Tegal Tati menyampaikan bahwa raihan medali perak berkat kerja keras dari semua atlet dan pelatih.
‘’Saya bersyukur atas raihan prestasi yang diraih, semoga kepedualian dalam pembinaan atlet supaya ditingkatkan untuk memacu semangat atlet serta prestasi mampu diraih secara gemilang,’’ ujarnya.