Pemkot Tegal Terima Kunjungan Kerja Pansus Cerdas DPRD Provinsi Jawa Tengah

Tegal – Pemerintah Kota Tegal menerima kunjungan kerja dari DPRD Provinsi Jawa Tengah, Kamis (11/7) di Ruang Rapat Lantai 2 Setda Kota Tegal. Turut hadir Ketua Pansus Cerdas DPRD Provinsi Jawa Tengah Untung Wibowo Sukowati, Kepala Diskominfo Provinsi Jawa Tengah Riena Retnaningrum, Assisten Administrasi Umum Setda Kota Tegal Subagyo, Kepala Dinas Kominfo Kota Tegal Markus.

Dalam kesempatannya Assisten Adiministrasi Umum Setda Kota Tegal Subayo mengucapkan terimakasih banyak kepada Pansus Cerdas DPRD Provinsi Jawa Tengah yang telah berkunjunga ke Kota Tegal dan mengapresiasi terkait Kabupaten/Kota yang terintregrasi.

‘’Kota Tegal sudah memiliki pelayanan yang langsung kepada masyarakat, melalui tanda tangan elektronik. Jadi warga dalam mengurus perijinan tidak perlu ke Kecamatan. Kami terus meningkatkan pelayanan dan memajukan tekhnologi yang ada di Kota Tegal, agar Kota Tegal menjadi Smart City,’’ ujar Bagyo.

Sedangkan Kepala Diskominfo Provinsi Jawa Tengah Riena Retnaningrum menyampaikan bahwa Raperda ini bersifat unlimited dan general, tidak bertentangan dengan aturan pusat.

‘’Nantinya segera ada sinergi yang bagus antara provinsi dan kabupaten atau kota di Provinsi Jawa Tengah,’’ ujar Riena.

Ketua Pansus Cerdas DPRD Provinsi Jawa Tengah Untung Wibowo Sukowati menyampaikan bahwa Provinsi Jawa Tengah mejadi pelopor provinsi cerdas.

‘’Dengan kunjungan ini nantinya diperoleh informasi dan untuk menginisiasi pansus provinsi cerdas yang berbais IT, pelayanan masyarakat, lingkungan cerdas, ekonomi cerdas, pendidikan cerdas dawn seluruh pelayanan masyarakat terintegrasi dengan Kota atau Kabupaten di Wilayah Jawa Tengah. Saya mengapresiasi Kota Tegal yang telah melakukan Smart City mudah mudahan kedepan akan lebih baik.’’ ujarnya.

[posts title="Most from this category" title_type="left" type=normal-two item_nr=4 offset=3]